- Dilema Meremajakan Tanah dan Alam Melalui Pertanian Regeneratif
- Kades di Tapteng Ramai-Ramai Surati Presiden, Minta Pelurusan Penyebab Banjir Longsor DAS Aek Garoga
- 8 Desa Wisata di Indonesia Buat Kamu Merasakan Kehidupan Masyarakat Lokal
- Fenomena Antre di Tempat Makan Viral, Worth It atau Sekadar Ikut Tren?
- Apakah Venezuela Masih Jadi Kekuatan Besar di Pasar Minyak Global?
- RDMP Balikpapan: Sumur Mathilda yang Kini Garda Terdepan Energi Indonesia Timur
- Tak Ada Pilihan Lain, Indonesia Harus Menjadi Pengendali Harga Nikel Dunia
- Riset BRIN Ungkap Faktor Emisi Karbon Lamun Indonesia, Jawa–Sumatra Tertinggi
- Agroforestri, Memadukan Pertanian dengan Restorasi Hutan
- Mengulik Pertanian Molekuler Tanaman di Era Bioekonomi untuk Ketahanan Pangan Masa Depan
8 Desa Wisata di Indonesia Buat Kamu Merasakan Kehidupan Masyarakat Lokal
.jpg)
INDONESIA bukan hanya kaya akan
keindahan alam, tetapi juga menyimpan pesona kehidupan masyarakat yang penuh
tradisi dan budaya. Salah satu cara terbaik untuk merasakan kehangatan dan
keaslian kehidupan lokal adalah dengan berkunjung ke desa wisata. Di desa wisata,
kamu tidak hanya menikmati panorama alam yang menawan, tetapi juga dapat ikut
serta dalam aktivitas sehari-hari masyarakat, mulai dari bertani, menenun,
hingga menyantap kuliner khas daerah.
Melalui kunjungan ke desa wisata, kita diajak untuk memahami
nilai-nilai kearifan lokal, menyelami tradisi yang masih terjaga, serta
merasakan keramahan masyarakat yang menjadi ciri khas Indonesia. Berikut kami
rangkum 8 desa wisata yang menarik untuk kamu kunjungi.
Desa Penglipuran, Bali
Baca Lainnya :
- Agroforestri, Memadukan Pertanian dengan Restorasi Hutan0
- Sistem Kandang Berpengaruh pada Kesejahteraan Itik Petelur dan Kualitas Telur0
- Lonovila, Surga Tersembunyi di Perbukitan Menoreh0
- Solusi Ketahanan Pangan, Singapura Kembangkan Pertanian Menggunakan Kecerdasan Buatan0
- Menyusuri Warisan Hidup India: Perjalanan Lintas Budaya Para Konten Kreator0
Sumber: indonesia.travel
Terkenal dengan kebersihan dan tata ruangnya yang rapi, Desa
Penglipuran di Bangli, Bali adalah contoh nyata desa adat yang terjaga.
Jalan-jalan batu yang bersih, rumah tradisional, serta budaya ramah lingkungan
menjadikannya destinasi favorit wisatawan. Pengunjung juga bisa menyaksikan
upacara adat, mencicipi kuliner khas Bali, dan belajar tentang sistem adat yang
masih terjaga. Anda juga dapat berjalan menyusuri kebun bambu luas yang menjadi
ciri khas desa ini. Kehangatan penduduk lokal membuat pengalaman wisata terasa
personal dan menyenangkan.
Desa Wae Rebo, Nusa Tenggara Timur
Dokumentasi Kemenpar
Udara sejuk, hamparan hutan hijau, serta keramahan penduduk
membuat pengalaman berkunjung ke Wae Rebo terasa sangat berkesan. Kamu juga
dapat menginap di rumah adat dan merasakan keseharian penduduk, mulai dari
bercocok tanam hingga mengikuti upacara adat lokal. Lokasi desa yang berada di
ketinggian membuat pengunjung harus mendaki beberapa jam untuk mencapainya,
menjadikan perjalanan terasa seperti petualangan penuh makna.
Desa Sade, Lombok
Kamu dapat belajar menenun kain tradisional, mencicipi
makanan khas Lombok, hingga menyaksikan prosesi adat setempat. Anda juga bisa
berinteraksi langsung dengan pengrajin kain songket yang masih mempertahankan
teknik tradisional, serta menikmati pertunjukan musik dan tarian lokal.
Desa Baduy, Banten
Suku Baduy dikenal dengan kehidupan sederhana dan menjaga
adat nenek moyang. Desa Baduy menawarkan suasana tenang jauh dari hiruk-pikuk
modernisasi. Mengunjungi Baduy memberi kesempatan untuk mengenal cara hidup
masyarakat yang menghargai alam dan kesederhanaan. Anda bisa berjalan kaki
menyusuri jalur setapak di hutan, serta berbincang dengan penduduk setempat
untuk memahami filosofi hidup mereka.
Tana Toraja, Sulawesi Selatan
Toraja identik dengan rumah adat Tongkonan dan tradisi
pemakaman uniknya. Desa-desa di Toraja penuh nilai budaya dan sejarah, menjadi
magnet bagi wisatawan yang ingin menyelami kebudayaan lokal. Kamu dapat melihat
langsung ritual adat serta keindahan arsitektur rumah tradisional yang megah.
Anda juga bisa berkunjung ke situs pemakaman tebing dan patung Tau-Tau yang
khas, serta mencicipi kopi Toraja yang terkenal.
Desa Nglanggeran, Yogyakarta
Dokumentasi Kemenpar
Desa Nglanggeran dikenal sebagai sentra produksi kakao
lokal. Wisatawan bisa belajar proses pembuatan cokelat dari petani setempat,
mencoba kegiatan outbond, hingga menikmati panorama sunrise yang spektakuler
dari atas bukit.
Desa Tamansari, Banyuwangi
Desa Tamansari berada di lereng Gunung Ijen dan dikenal
sebagai salah satu desa wisata berbasis konservasi dan ekonomi kreatif. Dari
sini, wisatawan dapat mengakses Kawah Ijen dan menyaksikan fenomena blue
fire. Selain itu, desa ini mengembangkan homestay berbasis rumah
warga, pertunjukan kesenian lokal, dan wisata edukasi kopi. Lingkungan desa
yang asri dan suasana khas pedesaan Jawa Timur menjadi daya tarik utamanya.
Desa Wukirsari, Yogyakarta
Dokumentasi Kemenpar
Desa Wukirsari yang berada di Kabupaten Bantul memiliki
kekayaan budaya berupa sentra batik tulis yang ada di Kampung Giriloyo, di sini
sebagian besar warga Desa Wukirsari bekerja sebagai perajin batik.
Itulah 8 desa wisata di Indonesia yang menarik dikunjungi
untuk melihat keragaman budaya masyarakat lokalnya.
.jpg)
1.jpg)

.jpg)


.jpg)

.jpg)

.jpg)

